Call Center: 1500 121 whatsapp tiktok

Ini yang Biasanya Dicari Seseorang di Internet Berdasarkan Zodiak

Ini yang Biasanya Dicari Seseorang di Internet Berdasarkan Zodiak

Jakarta, 17 Maret 2023 – Penggunaan internet dalam kehidupan sehari-hari pastinya sudah menjadi kebutuhan bagi banyak orang, setuju ‘kan Sobat Play? Mulai dari mendapatkan informasi tentang kesehatan, mencari resep masakan hingga mencari pekerjaan. Untuk mencari informasi di internet, kamu bisa menggunakan beragam situs pencarian, salah satunya adalah Google. Tapi Sobat Play tahu nggak, kalau ternyata apa yang dicari seseorang melalui internet bisa dilihat berdasarkan zodiaknya? Kalau kamu penasaran, langsung cek selengkapnya, yuk!

1. Aries

Sifatnya yang kompetitif dan selalu ingin menjadi yang terbaik maupun yang pertama, membuat seorang Aries menggunakan situs pencarian di internet untuk mencari hal-hal baru yang paling update. Selain itu, mereka akan mencari beragam tips dan petunjuk dalam melakukan atau mendapatkan sesuatu, supaya bisa mendapatkan pengetahuan tambahan sehingga melakukan segala sesuatu lebih baik dibandingkan orang lain.

2. Taurus

Hampir mirip dengan Aries yang selalu ingin menjadi yang terbaik, Taurus juga memiliki prinsip bahwa dirinya harus memiliki yang terbaik dibandingkan dengan orang lain, terutama yang berhubungan dengan barang yang dimiliki. Seorang Taurus akan mencari informasi sebanyak mungkin di internet untuk mengetahui barang terbaik yang paling layak untuk dimiliki, karena hal tersebut meningkatkan harga diri mereka.

3. Gemini

Tak terbatas mencari topik tertentu di internet, seorang Gemini cenderung mengandalkan situs pencarian untuk mencari apa saja yang ingin diketahuinya karena mereka memiliki sifat selalu ingin tahu. Selain itu, mereka juga kerap mencari beragam informasi yang dapat memberikan pengetahuan karena hal tersebut bisa menjadi kepuasan tersendiri. Untuk itu, tidak heran jika seorang Gemini bisa mencari hal-hal ‘random’ di internet untuk mengisi waktu luangnya.

4. Cancer

Seseorang yang memiliki zodiak Cancer adalah mereka yang sangat sensitif terhadap perasaan. Karena sifatnya itu, seorang Cancer lebih sering memanfaatkan situs pencarian untuk mendapatkan informasi maupun tips seputar asmara dan cara untuk bisa membahagiakan orang di sekitarnya. Mulai dari mencari kata-kata mutiara, hingga tips memilih kado untuk orang-orang tersayangnya.

5. Leo

Dalam kehidupan sehari-hari, seorang Leo sangat senang menjadi pusat perhatian dan menjadi trend setter. Karenanya, mereka yang berzodiak Leo lebih sering mencari berbagai tips untuk menjadi seseorang yang lebih layak untuk mendapatkan perhatian. Mulai dari tips berpakaian, hingga mencari tutorial untuk mempercantik feeds Instagram agar lebih menarik untuk menggaet lebih banyak followers dan likes.

6. Virgo

Sesuatu yang dialami atau dirasakan olehnya atau orang di sekitarnya adalah trigger bagi para Virgo untuk mencari informasi di internet. Ketika mengalami mimpi buruk, mereka akan mencari tahu arti mimpi tersebut. Atau ketika merasakan tanda-tanda sakit kepala atau nyeri mereka juga akan mencari informasi yang bisa menjelaskan keadaan tubuhnya berdasarkan penjelasan teoritis dan terpercaya.

7. Libra

Seorang Libra paling takut merasa kesepian dan benci melewati hari-harinya sendirian. Karena alasan tersebut, mereka menggunakan internet untuk mencari informasi yang bisa memberikannya berbagai tips untuk bisa lebih banyak mengenal orang dan memperluas relasi. Tak hanya itu, mereka juga biasanya mencari tips untuk bisa mempertahankan hubungan dengan orang lain dan menghindari pertikaian.

8. Scorpio

Hampir sama dengan Gemini yang banyak menggunakan internet untuk mendapatkan berbagai informasi karena sifat keingintahuannya, seorang dengan zodiak Scorpio juga memanfaatkan internet untuk hal yang sama. Tapi, hal ini membuat Scorpio terlalu bergantung pada internet dan membuatnya lupa bahwa orang-orang terdekat juga bisa memberikan informasi yang relevan.

9. Sagitarius

Kecintaannya pada dunia traveling, membuat seseorang dengan zodiak Sagitarius lebih banyak menggunakan situs pencarian di internet untuk mencari informasi sebanyak-banyaknya tentang berbagai destinasi wisata yang menarik untuk dikunjungi. Mereka juga mencari berbagai tips yang berhubungan dengan traveling, seperti tips mempersiapkan liburan, rekomendasi tiket atau staycation murah, hingga merencanakan budget untuk liburan.

10. Capricorn

Mereka yang berzodiak Capricorn terbiasa melakukan semua hal dengan sistematis dan menghindari kesalahan karena sifatnya yang perfeksionis. Hal tersebut membuat seorang Capricorn lebih sering memanfaatkan situs pencarian di internet untuk mendapatkan informasi sebanyak-banyaknya tentang berbagai hal yang bisa membuatnya terhindar dari kesalahan setelah melakukan sesuatu.

11. Aquarius

Saat memikirkan atau mengalami suatu peristiwa, seorang Aquarius akan memikirkan hal tersebut dengan sangat mendalam dibandingkan hanya melihatnya dari permukaan saja. Hal ini membuat si Aquarius sering mempertanyakan sesuatu yang terkadang tak terpikirkan oleh orang lain. Karena itu, mereka terbiasa mencari hal-hal unik yang menarik untuk diketahui melalui internet.

12. Pisces

Kesukaannya pada dunia seni, membuat seorang Pisces memanfaatkan situs pencarian di internet untuk mendapatkan berbagai macam informasi serta referensi yang berhubungan dengan karya seni. Mereka bisa mendapatkan informasi tentang kesenian yang sedang banyak disukai, seperti tips membuat typography, atau tips membuat karya seni.

Kalau zodiak kamu sendiri yang mana nih, Sobat Play? Benar enggak sih, apa yang kamu cari di internet itu sesuai dengan zodiak kamu? Pastinya, apa pun zodiaknya, kamu bisa browsing di internet menggunakan MNC Play tanpa batas. Hanya dengan 300 ribuan per bulan, kamu sudah bisa menikmati internet super cepat dan stabil serta menikmati tayangan berkualitas yang memiliki fitur-fitur keren seperti catch up TV yang bisa kamu tonton ulang hingga 7 hari ke belakang, hingga fitur time shift yang bisa kamu play, pause dan rewind sesukamu! Jadi, tunggu apa lagi Sobat Play?

Hubungi WhatsApp interaktif di 0899-1500-686 atau ke 1500-121 untuk dapat menikmati internet dan tayangan berkualitas dari MNC Play! Jangan lewatkan informasi terlengkap dan ter-update dengan mengunjungi:

Website : www.mncplay.id
Twitter : @mncplayid
Instagram : @mncplayid
Facebook Fan Page : MNCPlayID
Tiktok : MNCPlayId
Youtube : MNC Play

Halo....Kami siap membantu Anda!