Call Center: 1500 121 whatsapp tiktok

Catat! Jadwal Hari Libur dan Cuti Bersama Tahun 2024

Catat! Jadwal Hari Libur dan Cuti Bersama Tahun 2024

Jakarta, 5 Januari 2024 – Sobat Play! Apakah kamu sudah tahu kalau Pemerintah Indonesia telah resmi menetapkan Jadwal Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2024? Melalui Surat Keputusan Bersama (SKB) yang dikeluarkan oleh tiga Menteri, yaitu Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, Pemerintah Indonesia membuat ketetapan ini dengan tujuan sebagai pedoman bagi masyarakat, pelaku ekonomi, dan sektor swasta dalam merencanakan kegiatan di tahun 2024.

Jadwal hari libur dan cuti bersama ini, nantinya akan dijadikan sebagai acuan bagi kementerian dan lembaga pemerintah dalam menyusun program kerja selama setahun. Selain itu, dengan mengetahui jadwal ini, kamu juga jadi bisa lebih leluasa untuk merencanakan tanggal kegiatan yang akan kamu lakukan. Mau tahu lebih lengkapnya? Yuk, langsung catat jadwal hari libur nasional dan cuti bersama tahun 2024 berikut ini!

Daftar Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2024

Pada tahun 2024, pemerintah telah menetapkan total 27 hari libur nasional dan cuti bersama, yang terdiri dari 17 hari libur nasional dan 10 hari cuti bersama. Berikut adalah rincian lengkapnya:

Libur Nasional

No.HariTanggalKeterangan
1Senin1 Januari 2024Tahun Baru 2024 Masehi
2Kamis8 Februari 2024Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW
3Sabtu10 Februari 2024Tahun Baru Imlek 2575 Kongzili
4Senin11 Maret 2024Hari Suci Nyepi Tahun Baru Saka 1946
5Jumat29 Maret 2024Wafat Isa Almasih
6Minggu31 Maret 2024Hari Paskah
7Rabu - Kamis10-11 April 2024Hari Raya Idulfitri 1445 Hijriah
8Rabu1 Mei 2024Hari Buruh Internasional
9Kamis9 Mei 2024Kenaikan Isa Almasih
10Kamis23 Mei 2024Hari Raya Waisak 2568
11Sabtu1 Juni 2024Hari Lahir Pancasila
12Senin17 Juni 2024Hari Raya Iduladha 1445 Hijriah
13Minggu7 Juli 2024Tahun Baru Islam 1446 Hijriah
14Sabtu17 Agustus 2024Hari Kemerdekaan RI
15Senin16 September 2024Maulid Nabi Muhammad SAW
16Rabu25 Desember 2024Hari Raya Natal

Cuti Bersama

No.HariTanggalKeterangan
1Jumat9 Februari 2024Tahun Baru Imlek
2Selasa12 Maret 2024Hari Suci Nyepi Tahun Baru Saka 1946
3Senin, Selasa, Jumat, Senin8, 9, 12, 15 April 2024Idulfitri 1445 Hijriah
4Jumat10 Mei 2024Kenaikan Isa Al Masih
5Jumat24 Mei 2024Hari Raya Waisak
6Selasa18 Juni 2024Iduladha 1445 Hijriah
7Kamis26 Desember 2024Hari Raya Natal

Gimana? Sekarang kamu sudah tahu kapan saja hari libur dan cuti bersama di sepanjang 2024 ini, kan? Setelah mengetahui semua jadwalnya, ini adalah saat yang tepat buat kamu untuk merancang panduan kerja selama 2024 ataupun memilih tanggal yang baik untuk berkegiatan dan liburan yang beneran #BerasaLiburannya.

Yuk, manfaatkan hari-hari libur ini dengan baik bersama internet MNC Play. MNC Play siap menemani hari hari kamu 24 jam sehari, sebulan penuh, dan sepanjang tahun tanpa khawatir kuota kamu akan dibatasi supaya kamu bisa #BerasaLiburannya bareng internet yang #BerasaKoneksinya.

Segera hubungi WhatsApp interaktif di nomor 0899-1500-686 atau Call Center MNC Play di 1500 121 untuk mulai berlangganan MNC Play sekarang dan pilih paket internet yang paling pas buat kamu!

Informasi terlengkap dan terbaru dari MNC Play bisa kalian dapatkan dengan mengunjungi:

Website : www.mncplay.id
Instagram : @mncplayid
Tiktok : MNCPlayID
Twitter : @mncplayid
Facebook Fan Page : MNCPlayID
Youtube : MNC Play  

Halo....Kami siap membantu Anda!