Memasuki penghujung tahun yang penuh akan suasana Natal dan Tahun baru, Herrysons Event Organizer didukung oleh MNC Play menyelenggarakan Herrysons Santa Village yang merupakan acara natal pertama dan terbesar di Indonesia yang dilaksanakan pada 4 – 6 Desember 2015 di Graha Fairground Surabaya. “Konsep acara ini kami adaptasi dari acara natal di Eropa yang akan dihiasi oleh kerlap kerlip lampu juga pohon-pohon natal besar yang Indah dengan penataan video mapping 3D lengkap dengan saljunya”, ujar Hendrik Hartono, CEO Herrysons Event Organizer.
Herrysons Santa Village juga akan menghadirkan pembicara inspiratif, penampilan musikal seperti paduan suara dan orchestra, juga dilengkapi dengan event charity, dan masih banyak lagi kemeriahan lainnya yang akan hadir pada Herrysons Santa Village.
”Acara ini akan dihadiri oleh kurang lebih dari 50.000 pengunjung yang menikmati acara. Merupakan kesempatan yang besar bagi kami karena akan banyak juga pengunjung yang dapat diperkenalkan layanan serta fitur-fitur canggih MNC Play seperti Light Speed Internet dan Interactive Cable TV dengan fitur TVOD, Timeshift, Multiscreen, juga VOD”, ujar Jusuf Kurniawan, Branch head MNC Play Surabaya.
Melalui Herrysons Santa Village diharapkan dapat membuat setiap pengunjung yang hadir dapat merasakan natal pertama mereka seperti di luar negeri yang menyenangkan dan menghangatkan bersama keluarga juga kerabat mereka. “Kami juga sangat senang dapat berpartisipasi dalam event ini karena dapat membawa keluarga kami juga ke event ini dan bisa merayakan suasana natal bersama-sama”, lengkap Jusuf Kurniawan.