Call Center: 1500 121 whatsapp tiktok

Peringati Hari Pelanggan Nasional, MNC Vision dan MNC Play Luncurkan Loyalty Program Platinum Club

Peringati Hari Pelanggan Nasional, MNC Vision dan MNC Play Luncurkan Loyalty Program Platinum Club

Jakarta, 4 September 2019 – Bertepatan dengan Hari Pelanggan Nasional (Harpelnas), MNC Vision, pionir TV berlangganan terkemuka di Indonesia dan MNC Play, penyedia layanan high speed broadband internet berbasis 100% fiber optic & Interactive IPTV, meluncurkan program loyalitas bagi pelanggan setia melalui Platinum Club. Lewat Harpelnas 2019, MNC Vision dan MNC Play berkomitmen untuk memberikan lebih dari yang dibayangkan oleh pelanggan. Salah satunya, melalui loyalty program Platinum Club yang hadir untuk menjawab kebutuhan pelanggan akan pelayanan prioritas dan berkualitas. Selain meluncurkan loyalty program Platinum Club, MNC Vision dan MNC Play juga turut memanjakan para pelanggan setia dengan serangkaian acara yang diselenggarakan pada 2–4 September 2019.

Loyalty Program Platinum Club khusus dihadirkan dengan memberikan berbagai keistimewaan yang dikemas berupa Platinum Best Deals, Platinum Bonus, Platinum Privilege dan Platinum Care. Program loyalitas ini spesial dipersembahkan bagi pelanggan yang sudah menikmati layanan MNC Vision di atas 1 tahun dengan tagihan minimal Rp3.000.000,- per tahun (kurang lebih Rp250.000- per bulan) dan pelanggan yang sudah menggunakan layanan MNC Play di atas 1 tahun dengan tagihan minimal Rp4.800.000,- per tahun (kurang lebih Rp400.000,- per bulan).

“Kami senang sekali bisa meluncurkan Platinum Club kepada seluruh pelanggan MNC Vision maupun MNC Play tepat di Hari Pelanggan Nasional. Dengan adanya Platinum Club, para pelanggan bisa menikmati banyak keuntungan dari mulai penawaran spesial dari berbagai merchant seperti taman bermain, hotel, restoran dan yang lainnya, gratis Open All Channel selama satu bulan, paket spesial bayar 3 bulan gratis berlangganan 3 bulan, gratis tiket konser eksklusif, gratis liburan yang tak terlupakan untuk sekeluarga, hingga pelayanan langsung oleh Customer Care dan teknisi VIP serta masih banyak keuntungan lainnya yang bisa didapatkan,” ujar Adita Widyansari, Subscriber Management, Product, and Marketing Director, PT MNC Kabel Mediacom.

Sederet keistimewaan yang dihadirkan melalui Platinum Club ditawarkan dalam beberapa segmen yaitu Platinum Best Deals, penawaran khusus di berbagai merchant pilihan untuk dinikmati oleh pelanggan bersama seluruh keluarga. Platinum Bonus, kejutan spesial untuk semarakkan momen istimewa, mulai dari ulang tahun, anniversary, dan hari raya. Tidak ketinggalan beragam promo berlangganan menarik.

Selain itu, beragam manfaat yang sayang untuk dilewatkan dalam Platinum Privilege, dengan berbagai pengalaman yang tak terlupakan untuk memenangkan tiket gratis konser, film, special events, liburan keluarga dan upgrade perangkat. Layanan prioritas juga mengambil bagian dalam program Platinum Care, dipersembahkan khusus oleh para teknisi handal dan customer care representative pilihan.

Loyalty Program Platinum Club merupakan bentuk apresiasi MNC Vision dan MNC Play kepada para pelanggan setia dari kategori Platinum. Kami ingin memberikan pengalaman yang berkesan melalui beragam penawaran menarik serta layanan terbaik agar pelanggan merasa  nyaman untuk terus menikmati tayangan favorit serta layanan internet berkualitas bersama keluarga tercinta,” kata Fransisca Soeprapto, Director of Subscriber Management, PT MNC Sky Vision Tbk.

Sebelum peluncuran loyalty program Platinum Club, jajaran manajemen dan direksi MNC Vision dan MNC Play juga turut memanjakan pelanggan dengan terjun langsung mengunjungi rumah-rumah pelanggan pada 2-3 September untuk berbagi cerita serta mendengarkan masukan dari pelanggan. Selain itu, pada 4 September, bertepatan dengan Hari Pelanggan Nasional, manajemen MNC Vision dan MNC Play juga menyapa langsung dengan melayani pelanggan di Walk in Center dan Call Center sebagai rasa terima kasih kepada pelanggan yang berkunjung.

 

Halo....Kami siap membantu Anda!